Home / Daerah

Senin, 6 Januari 2025 - 17:57 WIB

Pj. Bupati Nagan Raya Pimpin Apel Gabungan Perdana Tahun 2025

MUHAMMAD NASIR - Penulis Berita

Acehpost.id, Suka Makmue – Penjabat (Pj.) Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. Iskandar, AP., memimpin apel gabungan perdana tahun 2025 di halaman Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue, pada Senin (6/1/2025) pagi. 

Apel ini diikuti oleh Sekretaris Daerah (Sekda), Ir. H. Ardimartha, para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Kepala Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK), serta Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dalam amanatnya, Pj. Bupati Iskandar menyampaikan apresiasi atas kinerja seluruh ASN selama tahun 2024 dan menekankan pentingnya menjaga semangat kerja serta memperkuat sinergi untuk mencapai target pembangunan di tahun 2025.

“Saya mengajak seluruh ASN untuk terus meningkatkan kinerja, inovasi, dan kreativitas dalam menjalankan tugas. Mari kita bersama-sama membangun Nagan Raya yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing,” ajak Pj. Bupati Iskandar.

Pada kesempatan tersebut, Pj. Bupati juga memberikan apresiasi kepada Bambang Surya Bakti, S.E., Asisten Administrasi Umum pada Sekretariat Daerah Kabupaten Nagan Raya, yang telah memasuki masa purnatugas pada 1 Januari 2025.

“Alhamdulillah, hari ini kita semua dapat berkumpul bersama. Secara khusus, saya ingin menyampaikan penghormatan kepada pak Bambang, seorang mentor dan senior bagi kita semua, yang telah memberikan kontribusi terbaik bagi Kabupaten Nagan Raya,” kata Pj. Bupati.

Dia juga mengingatkan pentingnya regenerasi dalam organisasi dan memotivasi generasi muda ASN untuk terus mengabdi dengan penuh semangat dan integritas.

“Seiring berjalannya waktu, kita semua akan memasuki masa pensiun. Regenerasi adalah proses alamiah. Namun, yang terpenting adalah kontribusi dan amal baik yang kita tinggalkan, bukan sekadar jabatan,” tambahnya.

Lebih lanjut, Pj. Bupati Iskandar menekankan bahwa setiap ASN memiliki tanggung jawab moral dan profesional untuk menjadikan pekerjaan sebagai ladang ibadah. “Kita semua berdoa agar segala kebaikan yang kita lakukan bernilai pahala, karena berbuat baik kepada sesama adalah ibadah,”

Share :

Baca Juga

Daerah

Aceh Besar Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025 

Daerah

Bupati Aceh Besar Hadiri Rapat Strategis Bersama Gubernur Aceh dan Forkopimda di Banda Aceh

Daerah

Bupati Aceh Besar Hadiri Peringatan Nuzulul Quran dan Buka Puasa di Masjid Al Muhajirin Lanud SIM

Daerah

SAPA Desak Hukuman Mati untuk Oknum TNI Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara

Daerah

Wakil, Bupati Aceh Barat,Said Fadheil SH, Buka Musrembang kecamatan Woyla dan Woyla Timur

Daerah

Pemkab Aceh Barat Peringati Nuzul Qur’an,Pedoman Bagi Umat Islam

Daerah

Kepala DSI Aceh Besar Terima Surat Edaran Penghentian Kegiatan Menjelang Azan

Daerah

Bupati Aceh Besar Buka Puasa Bersama Wagub Aceh di Masjid Raya Baiturrahman