Home / Uncategorized

Minggu, 23 Februari 2025 - 15:22 WIB

Personil Satlantas Cek Kelengkapan Angkutan Umum dalam Ops Keselamatam Seulawah 2925

MUHAMMAD NASIR - Penulis Berita

Acehpost.id, Meulaboh – Dalam rangka Operasi Keselamatan Seulawah – 2025 dan juga persiapan arus mudik Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, Satuan lalu Lintas Polres Aceh Barat bersama Instansi Terkait melakukan pemeriksaan kelaikan kendaraan umum atau ramp check.

 

Kegiatan ini berlangsung di Terminal type C Meulaboh, Minggu (23/02/2025).

 

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H., melalui Kasatlantas Iptu Yusrizal, S.E., mengatakan Langkah ini dilakukan untuk memastikan kendaraan, yang digunakan masyarakat dalam kondisi layak jalan dan aman.

 

Kegiatan Ramp Check ini juga untuk meminimalisir terjadinya fatalitas kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh ketidaklayakan kendaraan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan dan ketaatan pengusaha dan Supir Angkutan umum yang ada di Meulaboh.

 

Dalam pemeriksaan ini, petugas akan mengecek beberapa aspek penting, seperti, dokumen kendaraan berupa bukti lulus uji, izin operasional, SIM, dan STNK, kondisi fisik kendaraan seperti lampu, rem, ban, dan perlengkapan keselamatan lainnya.

 

Pemeriksaan ini melibatkan Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Barat dan Jasa raharja Meulaboh. . “Kami ingin memastikan kendaraan yang digunakan untuk mudik benar-benar aman dan nyaman bagi penumpang,” kata Kasat Lantas.

 

“Dengan adanya ramp check ini, kita dari Satuan Lalu lintas Polres Aceh Barat berharap masyarakat bisa mudik dengan lebih aman, nyaman, dan selamat,” kata Iptu Yusrizal, S.E.

 

Selain kegiatan ramp check kita juga melaksanakan kegiatan Penyuluhan Edukasi Safety Driving kepada para pengemudi dan PO Angkutan umum serta pemasangan sticker himbauan khusus bagi pengemudi dalam rangka Operasi Keselamatan Seulawah 2025. Pungkasnya.

 

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Pemerintah Gampong Lhok Bagi Sembako Gratis pada Warga dan Fakir miskim

Uncategorized

Bupati Aceh Barat Bukber Bersama Jurnalis dan Anak Yatim, Mengajak jurnalis Dampingi Bangun Aceh Barat

Uncategorized

Sat Reskrim Polres Nagan Raya Serahkan Lima Tersangka dan Barang Bukti Tambang Illegal ke Jaksa

Uncategorized

Kapolres Nagan Raya Berbagi Takjil di Rumah Sakit Umum Nagan Raya.

Uncategorized

AKBP Yoghi Hadisetiawan Jabat Sebagai Kapolres

Uncategorized

Tim Satga Pangan Lakukan Pengecekan Minyak Goreng merk Minyakita dan Bahan Pokok Penting di Kabupaten Aceh Barat

Uncategorized

Sidang Akhir Tahun MTs HBS Uji 162 Siswa Tahun Pelajaran 2024/2025

Uncategorized

Pemkab Nagan Raya Teken Perjanjian Kerja Sama Optimalisasi Pemungutan Pajak dengan Kemenkeu