ACEHPOST.ID | IDI – Bupati Aceh Timur Iskandar Al- Farlaky, S.H.i, M.Si dan istrinya Ny.Lismawani Iskandar Al-Farlaky S.Pd.,M.Ag menggelar buka puasa bersama dengan ratusan anak yatim, di kediamannya, Gampong Blang Bitra, Peureulak, Jumat (21/3/2025) sore.
Acara ini menjadi momen berbagi kebahagiaan dan kebersamaan di bulan suci Ramadan.
Menurut Lismawani ada 250 orang anak yatim yang diundang dari masing-masing perwakilan kecamatan yang ada di Aceh Timur.
”Anak yatim yang kami undang adalah perwakilan di 24 kecamatan di Aceh Timur untuk berbuka puasa bersama dirumah,” imbuhnya.
Tak hanya aneka menu berbuka puasa yang dihidangkan, Lisma yang turut didampingi Bupati Aceh Timur ini juga telah menyiapkan bingkisan dan juga santunan.
“Selain buka puasa bersama, Alhamdulillah ada sedikit bingkisan dan santunan yang kita bagikan,” sebut Lisma.
Sementara itu lanjut Lisma, santunan kepada anak yatim merupakan syukuran dan nazarnya atas kemenangan Bupati Aceh Timur Iskandar Usman Al- Farlaky dan Pasangannya T. Zainal Abidin pada kontes pilkada tahun 2024. Nazar itu pun dituainya dengan menyantuni para anak yatim yang ada di 24 kecamatan dalam kabupaten Aceh Timur.
“semoga dengan adanya silaturahmi bersama anak yatim ini mendapatkan berkah tersendiri, apalagi dalam suasana bulan suci Ramadhan,” ucap Lisma seraya berharap kegiatan serupa dapat terlaksana saban tahunnya.(Muksal)