Home / Daerah

Kamis, 30 Januari 2025 - 13:44 WIB

Pj Bupati Aceh Barat Hadiri Gala Dinner Offroad BPM, Dukung Pariwisata dan Ekonomi Lokal

MUHAMMAD NASIR - Penulis Berita

Acehpost.id, Meulaboh – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, Azwardi, bersama unsur Forkopimda menghadiri gala dinner yang diselenggarakan oleh panitia Offroad BPM di salah satu kafe ternama di Batu Puteh, Meulaboh, pada Rabu (29/01/2025) malam. Acara ini merupakan pembukaan dari rangkaian kegiatan offroad yang akan berlangsung selama delapan hari, melintasi tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Aceh Jaya, dan berakhir di Aceh Besar.

 

Azwardi mengapresiasi panitia yang telah memilih Aceh Barat sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan. Ia berharap event ini dapat menjadi agenda tahunan dan berkontribusi positif bagi daerah.

 

“Kami berterima kasih kepada panitia yang telah menjadikan Aceh Barat sebagai bagian dari event ini. Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda tetap di kabupaten, karena memiliki multiplier effect bagi perekonomian daerah dan juga promosi wisata lokal,” ujar Azwardi.

 

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya sektor pariwisata dan kuliner sebagai daya tarik utama Aceh Barat. Menurutnya, potensi alam yang dimiliki wilayah ini dapat dikembangkan menjadi ikon wisata di kawasan Barat Selatan Aceh.

 

“Kami ingin Aceh Barat semakin dikenal, tidak hanya lewat keindahan alamnya, tetapi juga kuliner khasnya. Dengan adanya event seperti ini, diharapkan semakin banyak wisatawan dan peserta yang datang, sehingga ekonomi masyarakat pun ikut berkembang,” tambahnya.

 

Ia berharap, Kegiatan Offroad BPM ini menjadi ajang promosi wisata dan ekonomi kreatif, serta mempererat hubungan antara pecinta otomotif dari berbagai daerah. Dengan medan yang menantang dan panorama alam yang indah, Aceh Barat diyakini bisa menjadi salah satu destinasi utama bagi para penggemar olahraga offroad di masa depan, pungkas Azwardi.

 

Share :

Baca Juga

Daerah

Bupati Syech Muharram Ajak Semua Elemen Cendekiawan untuk Berkontribusi Bangun Aceh Besar

Daerah

Asisten III Sekdakab Aceh Besar Hadiri Buka Puasa Bersama di Meunasah An-Nikmah Aron

Daerah

Satpol PP dan WH Aceh Besar Bersama Polsek Peukan Bada Tertibkan 8 Gepeng Bermotor

Daerah

Ramadhan Berkah Peduli Sesama, Persit Koorcabrem 012 Berbagi Kasih dengan Anak Panti Asuhan

Daerah

Asisten II Sekdakab Aceh Besar Hadiri Semarak Ramadhan 1446 H Kodam IM

Daerah

Bupati Aceh Besar Buka MTQ ke-13 Kemukiman Kueh Lhoknga

Daerah

Tingkatkan Kinerja dan Mutu Kesehatan, Bupati Bentuk Satgas

Daerah

Bupati, Tarmizi Menandatangani Perjanjian Kinerja(PK) Sebagai Kepala Perangkat Daerah.